Hubungan Senam Hamil Terhadap Rupture Perineum Pada Ibu Inpartum di Stella Maris Tahun 2022

Idona Gokmaria, 2119201290 Hubungan Senam Hamil Terhadap Rupture Perineum Pada Ibu Inpartum di Stella Maris Tahun 2022. [Skripsi]

[thumbnail of Cover.pdf] Text
Cover.pdf

Download (626kB)
[thumbnail of Bab 1-5.pdf] Text
Bab 1-5.pdf
Restricted to Repository staff only until 31 December 2030.

Download (830kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (584kB)

Abstract

Latar belakang : Kesehatan maternal merupakan tolak ukur tingkat kesejahteraan masyarakat.Kematian maternal adalah kematian wanita saat hamil, melahirkan atau dalam 42 hari setelah berakhirnya kehamilan. Rupture Perineum merupakan penyebab kedua tersering dari perdarahan pasca persalinan. Robekan dapat bersamaan dengan atonia uteri. Berdasarkan data World Health Organization (WHO) terjadi 2,7 juta kasus rupture perineum pada ibu bersalin. Angka ini diperkirakan mencapai 6,3 juta pada tahun 2050. Salah satu untuk mencegah rupture perineum adalah dengan menjaga keelastisan perineum. peningkatan keelastisan perineum dilakukan dengan cara senam hamil.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan senam hamil terhadap ruptur perineum pada ibu inpartu di RSIA Stella Maris. Desain penelitian adalah studi analitik dengan pendekatan cross sectoinal. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin di RSIA Stella Maris pada bulan November- Maret 2022 yaitu 764 orang dengan sample penelitian 88 orang.Tehnik pengambilan sampel dengan menggunakan random sampling dan analisis penelitian menggunakan uji chi square.
Hasil penelitian menunjukan bahwa sebagian besar ibu hamil yang mengikuti senam hamil di RSIA Stella Maris Medan sebanyak 47 (53,4%) dan yang tidak melakukan senam hamil sebanyak 41 (46,6%). Ibu inpartu yang mengalami ruprute perineum sebanyak 42 (47,3%) dan yang tidak mengalami rupture perineum sebanyak 46 (52,3%). Berdasarkan hasil uji statistik antara senam hamil dengan rupture perineum didapatkan nilai p value = 0,003 (p < 0,05).
Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa ada hubungan yang signifikan antara senam hamil terhadap rupture perineum pada inpartu di RSIA Stella Maris. Maka di sarankan pada RSIA Stella Maris untuk meningkatkan pelayanan khususnya bagi ibu hamil agar melakukan senam hamil.
Kata Kunci : Senam Hamil dan Rupture Perineum

Item Type: Skripsi
Subjects: Midwifery
Divisions: Prodi Kebidanan Program Sarjana
Depositing User: Rohasianti Sagala A.Md
Date Deposited: 14 Feb 2025 04:32
Last Modified: 14 Feb 2025 04:32
URI: https://repository.mitrahusada.ac.id/id/eprint/66

Actions (login required)

View Item
View Item